Kodim 1302/Minahasa Lakukan Pendampingan Pelaksanaan Vaksinasi

- Jurnalis

Senin, 11 Oktober 2021 - 17:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Babinsa lakukan pendampingan Vaksinasi

Babinsa lakukan pendampingan Vaksinasi

MINAHASA, TelusurNews – Komandan Kodim ( Dandim ) 1302/Minahasa Letnan Kolonel ( Letkol ) Inf Herbeth Andi Amino Sinaga, S.Ip, terus memberikan spirit kepada seluruh jajarannya untuk terus melakukan upaya pemberian Vaksin kepada masyarakat demi memutus mata rantai penyebaran virus covid-19.

Perintah ini langsung direspon oleh jajarannya, terbukti hari ini, Senin (11/09/2021), terpantau ada 2 (dua) Koramil melaksanakan pendampingan pelaksanaan vaksinasi terhadap masyarakat.

Para Babinsa terus bekerja keras untuk menghimbau dan mengedukasi masyarakat agar mau mengukuti anjuran pemerintah untuk mengikuti Vaksinasi.

Baca Juga :  Panglima TNI Cek Kesiapan Pasukan Elit TNI AL di Cilandak

Dua Koramil yang terpantau melaksanakan pendampingan Vaksinasi yaitu Koramil 1302-07/Tombariri yang dihadiri oleh salah satu Babinsa, yaitu Sersan Dua ( Serda ) Kalalo, dan Koramil 1302-12/Belang yang dihadiri oleh Plh Danramil Pembantu, Letnan Dua ( Pelda ) Johny Runtuwene.

Sementara itu, Dandim 1302/Minahasa Letnan Kolonel Inf Herbeth Andi Amino Sinaga dari ruang kerjanya di Makodim Jalan Manguni, Kelurahan Sasaran, Kecamatan Tondano Utara, Kabupaten Minahasa Sulawesi Utara, terus memberikan semangat kepada jajarannya agar terus melakukan pendampingan dan edukasi terhadap masyarakat agar terus menerima vaksin yang dicanangkan oleh Pemerintah.

Baca Juga :  Rapat Kordinasi Persiapan Rekapitulasi Tingkat Kecamatan Bantar Gebang Pemilu Tahun 2024

“Pada kesempatan ini saya memberikan apresiasi kepada jajaran Kodim 1302/Minahasa yang tanpa kenal lelah untuk mensukseskan program Pemerintah dalam pendampingan pelaksanaan Vaksinasi terhadap masyarakat,” katanya.

“Sebagai aparat kewilayahan, sudah barang tentu kita punya kewajiban membantu mensukseskan program Pemerintah, termasuk dalam pemberian vaksin terhadap masyarakat, baik itu dilaksanakan oleh satuan Kodim 1302/Minahasa, maupun yang dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan di setiap wilayah,” tandasnya. (julius/***)

Berita Terkait

Pj. Bupati Lebak Berikan Bantuan Kepada Penyandang Lumpuh di Cikulur
Kapuspen TNI: TNI dan Media Bersinergi Sampaikan Informasi Yang Akurat dan Tepat
Audensi DPC YGANN Kota Bekasi dengan Polres Metro: Fokus pada Pencegahan Narkoba dan Sosialisasi P4GN
Anggaran Ketahanan Pangan dan BumDes Diduga Tidak Jelas Hingga Dugaan Nepotisme, Pemdes Tumpaan Baru Tuai Kontroversial
Setelah Melalui Berbagai Tahapan, Sebanyak 19 Guru Penggerak Angkatan 8 Tahun 2024 di Minsel Dikukuhkan
Sedih dan Kecewa, Warga Desak Pemkab Minsel Lakukan Pandataan Ulang Penghuni Huntap Amurang
Akses Jalan Desa Pinaling Minsel Rampung Dikerjakan, Namun Sayangnya Terkesan Asal Jadi
Ada Yang Dapat 5 Unit, Warga Protes Pembagian Rumah Huntap Amurang Dinilai Tidak Adil

Berita Terkait

Jumat, 29 Maret 2024 - 07:57 WIB

Pj. Bupati Lebak Berikan Bantuan Kepada Penyandang Lumpuh di Cikulur

Kamis, 28 Maret 2024 - 19:45 WIB

Kapuspen TNI: TNI dan Media Bersinergi Sampaikan Informasi Yang Akurat dan Tepat

Kamis, 28 Maret 2024 - 18:09 WIB

Komitmen Tegas Iqbal Irsyad Jadikan PWI Jaya Lahan Pengabdian Bukan Cari Uang

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:39 WIB

Audensi DPC YGANN Kota Bekasi dengan Polres Metro: Fokus pada Pencegahan Narkoba dan Sosialisasi P4GN

Kamis, 28 Maret 2024 - 13:59 WIB

Nama Kaesang Muncul untuk Kota Bekasi Jelang Pilkada

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:44 WIB

Saat Silaturahmi dengan Insan Pers, Pj Wali Kota Bekasi Sebut Tidak Anti Kritik

Rabu, 27 Maret 2024 - 15:38 WIB

Anggaran Ketahanan Pangan dan BumDes Diduga Tidak Jelas Hingga Dugaan Nepotisme, Pemdes Tumpaan Baru Tuai Kontroversial

Rabu, 27 Maret 2024 - 07:27 WIB

Setelah Melalui Berbagai Tahapan, Sebanyak 19 Guru Penggerak Angkatan 8 Tahun 2024 di Minsel Dikukuhkan

Berita Terbaru

Berita

Nama Kaesang Muncul untuk Kota Bekasi Jelang Pilkada

Kamis, 28 Mar 2024 - 13:59 WIB