Nasdem Minsel Gelar Rakerda 2021, Bertujuan Jalin Kohesivitas Pengurus dan Kader Partai

- Jurnalis

Senin, 8 November 2021 - 17:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Rakerda Partai Nasdem Minsel 2021

Rakerda Partai Nasdem Minsel 2021

MINSEL, TelusurNews – Partai Nasdem Minahasa Selatan (Minsel) menggelar Rapat Kerja Daerah (RAKERDA) 2021, Senin (08/11).

Rakerda digelar di Golden Charity Hall, Jalan Raya Trans Sulawesi, Kelurahan Pondang, Amurang.

Ketua Partai Nasdem DPD Minsel yang juga merupakan anggota dewan (angdew) DPRD Minahasa Selatan Paulman S. Runtuwene, ST kepada wartawan di selah kegiatan mengatakan bahwa Rakerda digelar untuk menjalin Kohesivitas sesama Pimpinan dan Kader di Minsel.

 

Pimpinan dan Kader Nasdem Minsel/ toar

“Untuk rapat kerja kali ini kami berbicara tentang Kohesivitas, adalah hubungan kedekatan antara kepengurusan partai Nasden dari tingkat pusat sampai tingkat kader yang ada di bawah, itu poin utama yang kami lakukan,” ungkap Paulman.

Baca Juga :  Disdagperin Kota Bekasi Uji Coba Pelayanan PETARUNG KELING

Paulman mengatakan, Rakerda Nasdem Minsel diharapkan dapat mempererat hubungan antara DPC, DPD dan DPP. Dalam Rakerda tersebut juga disertai dengan pelantikan pengurus. “Pelantikan pengurus DPD Kabupaten tapi disertai dengan kepengurusan DPC,” katanya.

Kendati dalam situasi pandemi, menurutnya kegiatan tetap dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan (prokes) yang ditetapkan Pemerintah.

“Tentunya terbatas karena melihat situasi dan kondisi saat ini jadi kita hanya mengundang untuk KSB saja, yang hadir dari 17 Kecamatan DPC,” tutur Runtuwene.

Baca Juga :  Aksi Sosial Berbagi Takjil SMSI Kota Bekasi Bersama Hipakad63 dan FKPPI
Ketua DPD Nasdem Minsel Paulman Runtuwene, ST/ toar

Paulman Runtuwene mengungkapkan bahwa Rakerda kali ini tidak ada hubungannya dengan Pilkada dan Pilcalek 2024 nanti. “Kita di sini hanya memperkuat struktur,” tutupnya.

Rakerda tersebut dihadiri oleh Bupati Minahasa Selatan Franky Donny Wongkar, SH (FDW), Angdew DPRD Propinsi Sulawesi Utara Stella Runtuwene, Pengusur DPC, Pengurus DPD, Pengurus inti DPW dan seluruh utusan Kader yang ada di Minahasa Selatan. (Toar Lengkong)

Berita Terkait

Ketua Umum IMI Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI
Pemerhati Soroti Keseriusan Pj Wali Kota Bekasi Terkait CSR
Pimpin Apel Perdana Pasca Lebaran, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Karawang
Curi Motor di Kapitu Amurang, Sepasang Kekasih Asal Manado Dimassa Warga
Transera Waterpark Bekasi: Destinasi Liburan Populer dengan Konsep Nuansa Alam Afrika
Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Panglima TNI Tetapkan Penyebutan OPM dan Tegaskan Keselamatan Bangsa di Atas Segalanya
Dihadiri PPWI dan Perwakilan Kedubes, Peletakan Bunga di Monumen Gagarin Berlangsung Hikmad
Babinsa Jatikarya Bersama Bhabinkamtibmas Sambangi Poskamling Sampaikan Himbauan

Berita Terkait

Kamis, 18 April 2024 - 16:12 WIB

Ketua Umum IMI Bamsoet Dukung Gelaran Pecah VW 2024 Dapatkan Rekor MURI

Rabu, 17 April 2024 - 12:14 WIB

Pemerhati Soroti Keseriusan Pj Wali Kota Bekasi Terkait CSR

Selasa, 16 April 2024 - 21:09 WIB

Pimpin Apel Perdana Pasca Lebaran, Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Karawang

Selasa, 16 April 2024 - 19:52 WIB

Curi Motor di Kapitu Amurang, Sepasang Kekasih Asal Manado Dimassa Warga

Minggu, 14 April 2024 - 12:00 WIB

Transera Waterpark Bekasi: Destinasi Liburan Populer dengan Konsep Nuansa Alam Afrika

Jumat, 12 April 2024 - 20:27 WIB

Dihadiri PPWI dan Perwakilan Kedubes, Peletakan Bunga di Monumen Gagarin Berlangsung Hikmad

Jumat, 12 April 2024 - 14:56 WIB

Babinsa Jatikarya Bersama Bhabinkamtibmas Sambangi Poskamling Sampaikan Himbauan

Jumat, 12 April 2024 - 12:14 WIB

Bamsoet di Halal Bihalal Bersama Ketua Umum FKPPI dan Ketua Aliansi Kebangsaan Pontjo Sutowo

Berita Terbaru