Paket Sembako dan Uang Tunai dari SMSI Bekasi Raya untuk Warga Terdampak Covid-19

- Jurnalis

Kamis, 29 Juli 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BEKASI – Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) perwakilan Bekasi Raya membagikan 100 paket sembako dan uang tunai kepada masyarakat di wilayah perbatasan Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi bagian utara (Bekasi Utara), Kamis (29/07/2021).

Paket sembako yang dibagikan merupakan hasil patungan dari pemilik perusahaan media siber yang tergabung dalam SMSI Bekasi Raya. 

“Iya Alhamdulillah, 100 paket sembako ini hasil patungan dari rekan rekan pengusaha media siber yang peduli dan tergabung dalam SMSI Bekasi Raya,” ucap Ketua SMSI Bekasi Raya, Doni Ardon kepada wartawan di sela-sela kegiatan pembagian paket sembako.

Menurutnya bantuan tersebut diberikan pada masyarakat yang terdampak atas Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang dilakukan pemerintah untuk mencegah penyebaran virus corona (Covid-19).

“Walaupun kita ikut terdampak, tapi masih banyak masyarakat yang kondisinya tidak lebih baik, dan ini yang dapat SMSI Bekasi Raya lakukan, saling berbagi rasa,” ucapnya.

Di tempat yang sama, sekretaris SMSI Bekasi Raya, Leksono Budiarto mengatakan paket sembako yang dibagikan berisi beras, gula, minyak goreng, susu, teh dan mie instan. 

Baca Juga :  Ketua DPRD Kota Bekasi Menghadiri Upacara Peringatan Kemerdekaan RI Ke-76

“Ada juga uang tunai, tapi itu terpisah dan sifatnya pribadi atau tambahan dari ketua SMSI Bekasi, Doni Ardon,”.

Dia menjelaskan, paket sembako dan uang tunai diberikan kepada warga kurang mampu. “Tadi kita bagikan di Kelurahan Kebalen, kemudian kita berikan juga kepada warga di Kelurahan Bahagia, khususnya yang terpapar virus Covid-19 dan melakukan isolasi mandiri,” ucap Budi Uban.

Lalu, pengemis tua di pinggir jalan, anak yatim dan duafa juga ikut menerima paket sembako SMSI Bekasi Raya. 

Ditambahkan Budi Uban, SMSI Bekasi Raya juga memberikan bantuan paket sembako dan uang tunai kepada keluarga mantan ketua PWI Bekasi Raya, almarhum Kusnadi.

“Khusus untuk pemberian disini (keluarga alm Kusnadi_red), bantuan yang kami serahkan bareng bareng dengan penyerahan bantuan paket sembako dari Camat Babelan Khoirudin yang diperoleh dari Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Kabupaten Bekasi melalui Gerakan ASN Kabupaten Bekasi Berbagi,” ungkap Budi.

“Bersama itu indah, semoga kepedulian kita mengundang datangnya kepedulian-kepedulian dari pihak lain dan dan masyarakat kita optimis dapat melewati masa-masa selama pandemi Covid-19 ini dengan penuh tawakal,” tambah Doni Ardon.

Baca Juga :  Terkait Pengelolaan CSR, Pj Wali Kota Bekasi Minta Sekda Identifikasi dan Inventarisir

Terpisah, Lurah Kebalen Firman Arief Sembada menyampaikan terimakasih atas kepedulian SMSI Bekasi Raya dalam meringankan beban warganya yang terkena dampak pandemi Covid-19. 

“Seiring perpanjangan PPKM darurat, warga kurang mampu mengalami dampak terbesar. Semoga pandemi Covid-19 segera berakhir dan masyarakat dapat kembali beraktivitas,” harap Lurah Bahagia Khoirul Anwar.

Dirinya sangat mengpresiasi aksi sosial SMSI Bekasi Raya. “Ini adalah bentuk kolaborasi antara SMSI Bekasi Raya dengan kami Pemerintah Kelurahan Bahagia dalam membantu masyarakat,” ucapnya.

Hal senada disampaikan Camat Babelan H. Khoirudin. “Saya beberapa kali melakukan kegiatan baksos bersama SMSI Bekasi Raya. Terimakasih sudah peduli dan ikut berbagi meskipun situasi pandemi ini kita semua merasakan dampaknya,” ungkap Camat Babelan.

Dalam pantauan wartawan, pembagian sembako tersebut didampingi aparatur setempat, ternasuk diantaranya Kapolsek, Lurah, Kepala Desa, Ketua RW, RT dan para pemilik media siber yang berdomisili di wilayah Kabupaten Bekasi dan Kota Bekasi. (red)

Berita Terkait

Pj Kumtua Paslaten Satu Disinyalir Terlibat Politik Praktis, Warga Menanti Tidakan Tegas Pjs Bupati Evans Liow
Dukung Pemenangan, Relawan Sedulur Heri – Sholihin Dideklarasikan
Poli PDP HIV Poli Gardenia Ciketingudik Bantar Gebang 
Beberapa ASN Pemkab Minsel dan Prades Disinyalir Terlibat Praktek Politik Praktis, Diantaranya Pj Kumtua Tambelang Maesaan
Puskesmas Ciketingudik Berperan Aktif Tingkatkan Kualitas Hidup Lansia Melalui Sekolah Lansia Bageur Kencana
Bawaslu Minsel Gelar Sosialisasi Netralitas ASN, TNI, POLRI Pada Pemilihan Serentak 2024, Keintjem: Ada Sanksi Pidana
Sebelumnya Gonjang-ganjing ‘Paripurna Bodong’, Kini Lakukan Pengucapan Sumpah Janji Pimpinan DPRD Minsel, Sekwan: Biasa Itu Deal-deal Yang Penting Sesuai Aturan
Antisipasi Kebakaran, Swiss Belinn Karawang Gelar Simulasi Fire Drill

Berita Terkait

Minggu, 6 Oktober 2024 - 23:07 WIB

Pj Kumtua Paslaten Satu Disinyalir Terlibat Politik Praktis, Warga Menanti Tidakan Tegas Pjs Bupati Evans Liow

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 13:25 WIB

Dukung Pemenangan, Relawan Sedulur Heri – Sholihin Dideklarasikan

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 12:38 WIB

Poli PDP HIV Poli Gardenia Ciketingudik Bantar Gebang 

Kamis, 3 Oktober 2024 - 21:22 WIB

Beberapa ASN Pemkab Minsel dan Prades Disinyalir Terlibat Praktek Politik Praktis, Diantaranya Pj Kumtua Tambelang Maesaan

Kamis, 3 Oktober 2024 - 14:09 WIB

Puskesmas Ciketingudik Berperan Aktif Tingkatkan Kualitas Hidup Lansia Melalui Sekolah Lansia Bageur Kencana

Berita Terbaru