Kadispenad : Situs Resmi Satuan TNI AD Aman

- Jurnalis

Kamis, 28 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TELUSUR NEWS, – Kepala Dinas Penerangan (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna menerangkan bahwa situs resmi seluruh satuan jajaran TNI AD dalam keadaan aman, hal itu dikatakan dalam siaran persnya melalui media Center Dispenad, di Jakarta, Kamis (28/10).

“Pusat Zeni TNI AD (Pusziad) memiliki situs resmi pusziad.tni-ad.mil.id, jadi tidak ada situs lain selain itu,” kata Brigjen TNI Tatang dalam keterangan tertulis, Kamis 28 Oktober 2021.

Kadispenad mengatakan bahwa sampai saat ini situs pusziad.tni-ad.mil.id berjalan dengan normal dan dapat diakses dengan baik.

Baca Juga :  Kemerdekaan Pers: Google Mendapat Penghargaan Tertinggi dari Media Siber Indonesia

Sebelumnya diketahui, salah satu situs resmi TNI Angkatan Darat dijebol dan lumpuh akibat serangan Hacker.

Hal itu seperti yang dilansir VIVA Militer, dari Zone-H.org, pada Kamis 28 Oktober 2021.

Ia menjelaskan situs yang diserang dan berhasil dijebol hacker itu ialah milik Direktorat Zeni TNI Angkatan Darat (Ditzitad).

Situs resmi dengan nama domain www.ditzi-tniad.mil.id mulai tumbang diretas terhitung pda 18 Oktober 2021, dengan status Redefacement dan Special defacement.

Baca Juga :  Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia

Saat itu, situs resmi TNI Angkatan Darat tak bisa diakses. Namun, di mesin pencarian Google, situs masih dapat ditemukan. Hanya saja sudah dirusak oleh hacker.

Hacker juga merusak Website yang mulai aktif sejak 2018 itu dengan dipasangi iklan-iklan berbagai produk sepatu. Mulai dari sepatu olahraga hingga sepatu hiking.

 

 

 

Sumber: Viva Militer

 

 

 

 

Erzan/ Dispenad

Berita Terkait

Meriah! Rangkaian HPN 2025 Bekasi Raya Warnai Ciketing Udik dengan Aksi Sosial, Cek Kesehatan Gratis, dan Santunan Yatim
Terkait Anggaran Banjir, Bang Gilang Anggota Komisi 2 DPRD: Penggunaan Harus Proporsional
Ketua DPRD Terima Audensi Mahasiswa Terkait RUU TNI Kontroversial , Sardi: Saya Teruskan ke DPRRI
Ketua Sinode GMIM Hein Arina Akhirnya Ditahan oleh Polda Sulut, Nama OD dan RD Terseret di Dalamnya
Ketua PWI Bekasi Raya Sampaikan Selamat Datang dan Harapan untuk Kapolres Baru
Bamsoet Dukung Presiden Prabowo Bentuk 80 Ribu Koperasi Merah Putih di Seluruh Indonesia
Anggota Komisi II DPRD Minta Walikota Bekasi Sampaikan Data Kerusakan dan Kerugian Akibat Banjir
Putusan Inkracht, DK PWI Menang atas Gugatan Perdata Kasus Cash Back

Berita Terkait

Sabtu, 19 April 2025 - 20:28 WIB

Meriah! Rangkaian HPN 2025 Bekasi Raya Warnai Ciketing Udik dengan Aksi Sosial, Cek Kesehatan Gratis, dan Santunan Yatim

Kamis, 17 April 2025 - 22:01 WIB

Terkait Anggaran Banjir, Bang Gilang Anggota Komisi 2 DPRD: Penggunaan Harus Proporsional

Kamis, 17 April 2025 - 18:32 WIB

Ketua DPRD Terima Audensi Mahasiswa Terkait RUU TNI Kontroversial , Sardi: Saya Teruskan ke DPRRI

Kamis, 17 April 2025 - 15:14 WIB

Ketua Sinode GMIM Hein Arina Akhirnya Ditahan oleh Polda Sulut, Nama OD dan RD Terseret di Dalamnya

Kamis, 17 April 2025 - 13:56 WIB

Ketua PWI Bekasi Raya Sampaikan Selamat Datang dan Harapan untuk Kapolres Baru

Berita Terbaru