Program Tanam 1 Juta Pohon Mangrove, Polda Jateng Raih Penghargaan dari JMSI

- Jurnalis

Jumat, 12 November 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TELUSUR NEWS ,- Polda Jawa Tengah menerima apresiasi dan penghargaan dari Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) terkait program penanaman satu juta pohon mangrove atau Mageri Segoro.

Penghargaan tersebut diberikan pada penutupan Rakernas I dan pelantikan pengurus JMSI Jateng periode 2021-2025 di Metro Park View Hotel, Semarang, Jumat 12 November 2021.

Tak hanya itu, JMSI juga memberikan penghargaan kepada Kapolrestabes Semarang yang sukses melalui program Aplikasi Digital LIBAS dan Wali Kota Semarang dalam membangun Smart City.

Dalam keterangannya, Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy mengatakan, penghargaan tersebut merupakan wujud apresiasi masyarakat atas inovasi yang di lakukan Polda Jateng.

Baca Juga :  Puskesmas Bojong Menteng Kota Bekasi Re Akreditasi

“Program Polda Jateng Mageri Segoro merupakan rintisan Bapak Kapolda (Jateng) dalam mendukung Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Arah program ini adalah melindungi kawasan pantai dari abrasi dengan menanam satu juta pohon mangrove,” katanya.

“Selain itu, tujuan program Mageri Segoro adalah memberdayakan perekonomian serta kemandirian pangan masyarakat pesisir,” sambungnya.

Program yang dilaunching Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Luthfi di desa Bendono pada 12 Oktober lalu dilaksanakan serentak di 16 Polres jajaran yang memiliki garis pantai maupun sungai.

Kegiatan yang dihadiri oleh Pangdam Mayjen Rudianto dan Gubernur Ganjar Pranowo pada waktu itu, menerima penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai kegiatan penanaman pohon mangrove terbanyak secara serentak di Indonesia.

Baca Juga :  Realisasi Pencairan Anggaran Publikasi Media Minsel Tertunda-tunda, Diduga Ada Indikasi Permainan

Menurut Kabid Humas, berbagai inovasi yang dilakukan Polda Jateng pada dasarnya ditujukan demi kepentingan masyarakat khususnya dalam pemeliharaan kamtibmas.

Adapun beberapa penghargaan yang diterima merupakan pengakuan masyarakat bahwa inovasi yang dilakukan Polda Jateng membawa dampak dan bermanfaat.

“Tentunya ini juga dapat menjadi pemacu kami di Polda Jateng untuk terus berkarya demi kemajuan masyarakat dan kondusifitas Kamtibmas di Jawa Tengah,” ujarnya.*

 

 

 

 

 

 

Heri/red

Berita Terkait

Mahasiswa KKN-T IPB di Nglungger Ubah Limbah Kotoran Hewan dan Rumah Tangga Jadi Pupuk Organik Cair
Dialog Publik Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi Bahas Peran Media dalam Pilkada 2024
Irjen Tekankan Satker di Provinsi Jawa Barat untuk Bangun Zona Integritas, Wujudkan Visi Kementerian ATR/BPN Berkelas Dunia
Bantu Keluarga yang Meninggal, RW 001 Peduli Serahkan Beras
Akselerasi Pendaftaran 3,2 Juta Hektare Tanah Ulayat, Menteri AHY: Pemerintah Hadir Menjamin dan Melindungi Hak Atas Tanah Masyarakat Hukum Adat
Kapus dr Arnya Andriani: Sosialisasi dan Pelatihan Pemberian Makanan Tambahan Berbasis Pangan Lokal di Kecamatan Bantar Gebang
Tim Pengacara Andreas Sapta Finady Konferensi Pers Bersama Anak Pasangan Almarhum Opa dan Oma Tomasoa
Kementerian ATR/BPN Terima Aset BMN Hasil Rampasan KPK Senilai Rp4,7 Miliar

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 22:15 WIB

Mahasiswa KKN-T IPB di Nglungger Ubah Limbah Kotoran Hewan dan Rumah Tangga Jadi Pupuk Organik Cair

Jumat, 26 Juli 2024 - 19:38 WIB

Dialog Publik Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi Bahas Peran Media dalam Pilkada 2024

Kamis, 25 Juli 2024 - 08:08 WIB

Irjen Tekankan Satker di Provinsi Jawa Barat untuk Bangun Zona Integritas, Wujudkan Visi Kementerian ATR/BPN Berkelas Dunia

Rabu, 24 Juli 2024 - 22:48 WIB

Bantu Keluarga yang Meninggal, RW 001 Peduli Serahkan Beras

Rabu, 24 Juli 2024 - 06:10 WIB

Akselerasi Pendaftaran 3,2 Juta Hektare Tanah Ulayat, Menteri AHY: Pemerintah Hadir Menjamin dan Melindungi Hak Atas Tanah Masyarakat Hukum Adat

Berita Terbaru