Tindak Lanjut Penyerahan Dokumen Organisasi, Tim Kesbangpol Tinjau Kantor Sekretariat SMSI Kota Bekasi

- Jurnalis

Kamis, 19 Mei 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA BEKASI – Tim dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Bekasi menyambangi Organisasi Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kota Bekasi di kantornya, Jl. Ir. H. Juanda no. 271, Kelurahan Duren Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Kota Bekasi. Kamis (19/05/2022).

Kepala Bidang (Kabid) Kerukunan Beragama dan Kemasyarakatan Kesbangpol Kota Bekasi, Agus Enap bersama dua rekannya, Etty Kurnaeny (Plh. Kasubid Kerukunan Beragama) dan Imawan Susila (petugas survei) menyampaikan bahwa kedatangannya ke sekretariat SMSI Kota Bekasi ini adalah sebagai salah satu kunjungan kerja yang harus dilaksanakan sebagai syarat untuk mengeluarkan Surat Keterangan Terdaftar (SKT) tentang keberadaan SMSI Kota Bekasi.

Baca Juga :  Ketua MPR RI Bamsoet Dukung Kol (Mar) Samson Sitohang Sebagai Komandan Denjaka TNI AL

“Kedatangan kami kesini adalah sebagai keharusan untuk cek fisik keberadaan organisasi SMSI Kota Bekasi sebelum kami mengeluarkan surat SKT sebagaimana rekan – rekan dalam beberapa hari yang lalu telah mendatangi kami untuk mendaftarkan keberadaan SMSI di Kota Bekasi,” ujar Agus, disaksikan para pengusaha pemilik media dalam gabungan SMSI Kota Bekasi. Kamis (19/05/2022).

Baca Juga :  Liburan Bareng Keluarga Besar PWI Bekasi Raya di Transera Waterpark

Sementara itu Ketua SMSI Kota Bekasi, Leksono Budiarto menyampaikan apreasi sekaligus berterimakasih atas kedatangan pihak Kesbangpol telah bersedia berkunjung ke kantor sekretariat SMSI Kota Bekasi.

“Saya sangat apresiasi dan berterimakasih atas kedatangan bapak-bapak dan ibu, telah sudi datang ke sekretariat kami. Semoga kedepan, antara SMSI dan Kesbangpol Kota Bekasi dapat bersinergi dengan baik,” harap Budi Uban, sapaan akrab Ketua SMSI Kota Bekasi.

(***)

Berita Terkait

Konferensi Pers: Polres Minsel Ungkap Pembunuhan Tukang Ojek di Ranoketang Tua Minsel
Anggaran Pelatihan di Disnaker Kota Bekasi Tak Terserap, Ketua PWI Bekasi: Ini Bentuk Ketidakmampuan Pengelolaan Anggaran
Aparatur Kecamatan Bantar Gebang Apresiasi Bimbingan Pj Wali Kota Bekasi
Kasus Pengeroyokan Jurnalis di Bekasi, Berkas Dua Pelaku Dinyatakan P21
Dana 600 Juta DBHCHT untuk Pelatihan di Disnaker Kota Bekasi, Efektifkah?
Plt. Kadisdik Kota Bekasi: Jangan Sekali-kali Menahan Ijazah, Pastikan Semua Anak Sekolah
Cegah Aksi Tawuran Remaja, Babinsa Jatiraden dan Bhabinkamtibmas Sigap Amankan Senjata Tajam Para Pelaku
Tasyakuran HUT ke-3 Koarmada RI: Santunan, Penghijauan, dan Apresiasi Prajurit

Berita Terkait

Rabu, 12 Februari 2025 - 22:50 WIB

Konferensi Pers: Polres Minsel Ungkap Pembunuhan Tukang Ojek di Ranoketang Tua Minsel

Rabu, 12 Februari 2025 - 15:07 WIB

Anggaran Pelatihan di Disnaker Kota Bekasi Tak Terserap, Ketua PWI Bekasi: Ini Bentuk Ketidakmampuan Pengelolaan Anggaran

Rabu, 12 Februari 2025 - 14:31 WIB

Aparatur Kecamatan Bantar Gebang Apresiasi Bimbingan Pj Wali Kota Bekasi

Rabu, 12 Februari 2025 - 10:14 WIB

Kasus Pengeroyokan Jurnalis di Bekasi, Berkas Dua Pelaku Dinyatakan P21

Selasa, 11 Februari 2025 - 22:46 WIB

Dana 600 Juta DBHCHT untuk Pelatihan di Disnaker Kota Bekasi, Efektifkah?

Berita Terbaru