Inspektorat Minsel Terkesan Diam Terkait Banyak Dugaan Penyimpangan Di Desa

- Jurnalis

Rabu, 7 September 2022 - 06:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Inspektorat Minsel Terkesan Diam Terkait Banyak Dugaan Penyimpangan Di Desa/ foto Kantor Inspektorat Minahasa Selatan

Inspektorat Minsel Terkesan Diam Terkait Banyak Dugaan Penyimpangan Di Desa/ foto Kantor Inspektorat Minahasa Selatan

MINSEL, TelusurNews,- Inspektorat Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) terkesan diam terkait banyaknya aduan masyarakat terkait dugaan penyalahgunaan anggaran Dana Desa (DD) di desa-desa di Kabupaten Minsel.

Diketahui, penggunaan anggaran Dana Desa di Minsel diduga banyak terjadi penyimpangan, namun sayangnya Inspektorat Minsel terkesan diam.

Banyak pihak menduga Inspektorat Minsel lamban menangani berbagai dugaan penyimbangan lantaran tekanan dari pihak tertentu yang ingin mengintervensi tugas.

Buktinya, pada kemarin hari Senin (05/09/2022) warga salah satu desa yaitu Desa Kaneyan Kecamatan Amurang Timur menggelar aksi damai dengan mendatangi Kantor Inspektorat Minsel dan Kantor Kejaksaan Negeri Amurang.

Baca Juga :  Nyata! Kolaborasi Sejumlah Organisasi Dalam Kegiatan Sosial di Kayuringin Jaya

Warga Desa Kaneyan datang untuk menyuarakan terkait banyak dugaan penyimpangan yang terjadi di desa tersebut, mulai dari dugaan penyalahgunaan anggaran DD sampai dengan dugaan penyalahgunaan wewenang dan nepotisme.

Bukan hanya warga Desa Kaneyan, masih ada banyak dugaan penyalahgunaan di desa-desa lainnya di Kabupaten Minsel, sebut saja Desa Wakan yang beberapa kali telah diadukan warga namun tidak ada titik terang apakah telah dilakukan proses TGR atau belum.

Tidak hanya itu, ada juga laporan resmi warga Desa Raanan Lama yang sudah sejak 2020 lalu dilaporkan resmi namun hingga saat ini tidak ada tindaklanjut dari Inspektorat Minsel.

Baca Juga :  Gelar Wayang Kulit Lakon Wahyu Cakraningrat, Kapolri: Sinergisitas TNI, Polri, Rakyat Makin Kuat

Bahkan, disinyalir masih banyak pelanggaran terkait dana desa namun tidak ditindaklanjuti atau lamban ditindaki oleh Inspektorat Minsel.

Warga kemudian mengkait-kaitkan dengan kinerja Bupati dan Wakil Bupati Minsel. Warga menduga ada upaya melindungi setiap pelanggaran yang dilakukan oleh bawahan dalam hal ini para kumtua yang bermasalah, sehinggah membuat para kumtua tersebut menjadi besar kepala.

“Yah bagaimana atasan selalu bela, makanya mereka besar kepala,” ungkap om Alo salah seorang warga Minsel.

Kepala Inspektorat Minsel Hendra Pandenuwu ketika dihubungi untuk dimintai tanggapannya, hinggah berita ini tayang tidak menanggapi. (tl)

Berita Terkait

Ainsyam Ketua YGANN DPC KOTA BEKASI Ucapkan Selamat dan Sukses Untuk Ade Muksin Yang Terpilih Ketua PWI Bekasi
Ketua SMSI Kota Bekasi Ucapkan Selamat Kepada Ketua Terpilih PWI Bekasi
Ade Muksin Terpilih Sebagai Ketua PWI Bekasi Periode 2024-2027, Pemkab Bekasi Beri Selamat
Tanggapi Tudingan Factory Sharing Gunakan Besi Bekas, Kontraktor Franky Lumi Buka Suara dan Tunjukkan Bukti Pembelian
Terpilih, Ade Muksin Siap Memimpin PWI Periode 2024-2027
Pemkab Minsel Angkat 210 Pegawai PPPK Formasi 2023, 124 Diantaranya Tenaga Pendidikan
Giatkan Ketahanan Pangan Melalui Urban Farming, Koramil 03/Telukpucung Buka Lahan Tanaman Cabe dan Bawang Merah
Pemkab Minsel Terkesan Kongkalikong Dengan Kontraktor Factory Sharing dan Pembeli Besi Bongkaran Teguh Bersinar

Berita Terkait

Rabu, 24 April 2024 - 23:07 WIB

Ainsyam Ketua YGANN DPC KOTA BEKASI Ucapkan Selamat dan Sukses Untuk Ade Muksin Yang Terpilih Ketua PWI Bekasi

Rabu, 24 April 2024 - 21:58 WIB

Ketua SMSI Kota Bekasi Ucapkan Selamat Kepada Ketua Terpilih PWI Bekasi

Rabu, 24 April 2024 - 18:27 WIB

Ade Muksin Terpilih Sebagai Ketua PWI Bekasi Periode 2024-2027, Pemkab Bekasi Beri Selamat

Rabu, 24 April 2024 - 14:50 WIB

Tanggapi Tudingan Factory Sharing Gunakan Besi Bekas, Kontraktor Franky Lumi Buka Suara dan Tunjukkan Bukti Pembelian

Rabu, 24 April 2024 - 13:58 WIB

Terpilih, Ade Muksin Siap Memimpin PWI Periode 2024-2027

Sabtu, 20 April 2024 - 19:48 WIB

Giatkan Ketahanan Pangan Melalui Urban Farming, Koramil 03/Telukpucung Buka Lahan Tanaman Cabe dan Bawang Merah

Sabtu, 20 April 2024 - 10:15 WIB

Pemkab Minsel Terkesan Kongkalikong Dengan Kontraktor Factory Sharing dan Pembeli Besi Bongkaran Teguh Bersinar

Sabtu, 20 April 2024 - 09:20 WIB

Ketua Pemenangan Klaim Duet Iqbal – Berman Didukung 65 Persen Anggota Pemilih

Berita Terbaru