Lanal Banjarmasin Sinergi Gelar Exercise ISPS Di Perairan Tabanio Kalsel

- Jurnalis

Rabu, 24 Mei 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANJARMASIN – Danlanal Banjarmasin Kolonel Laut (P) Agus Setyawan, S.H., diwakili Pasops Lanal Banjarmasin Mayor Laut (P) Sugeng Subagiono selaku koordinator bersama 7 (tujuh) prajurit melaksanakan gelar Latihan ISPS (International Ship and Port Facility Security) Code, bertempat di Terminal Office Permata Barito PT. Indonesia Multi Purpose pada posisi 3° 41′ 419″ LS – 114° 29′ 792″ BT di Perairan Tabanio, Kalimantan Selatan, Rabu (24/5/2023).

Latihan tersebut diselenggarakan oleh PT. IMPT (Indonesia Multi Purpose Terminal) dan diikuti unsur Kemaritiman dari satuan Lanal Banjarmasin, Polairud Polda Kalsel, Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP), Donpro, serta melibatkan 36 Personel bersenjata lengkap dengan menggunakan sarana 1 Unit Alpung RHIB (Rigid Hull Inflatable Boat) milik Lanal Banjarmasin, 1 Unit Kapal Polisi Cepat (KPC) XIII-2008 milik Polairud Polda Kalsel, 1 Unit KN. P 363 milik KSOP, dan 1 Unit speed boat Putra Banjar.

Baca Juga :  Tokoh Masyarakat Pieter Ganie Mendapat Bantuan dari Satgas Binmas Noken

Untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan jiwa di laut “Safety of Life at Sea” (Solas), sebelum latihan diawali dengan pemaparan skenario, jaring komunikasi, koordinasi antar unsur operasi dan mempertimbangkan faktor cuaca di laut.

Adapun tujuan dari latihan ini yaitu untuk meningkatkan sinergi dan koordinasi pada saat terjadi tindak kejahatan dengan kekerasan di perairan maupun pelabuhan internasional terhadap kapal-kapal yang melintas maupun berlabuh baik dari dalam negeri maupun luar negeri serta dapat cegah dini dan deteksi dini untuk meminimalisir kegiatan illegal lainnya saat beraktivitas di laut, sehingga dapat memberikan rasa aman terhadap fasilitas kapal dan pengguna transportasi Laut.

Baca Juga :  Kapolda Sulsel Lepas 75 Personel Dit Lantas Polda Sulsel Pengamanan KTT ASEAN Ke-42 Tahun 2023, Di NTT

Dalam latihan tersebut, para peserta Latihan dibekali ilmu pengetahuan baik berupa materi maupun praktek diantaranya Port Facility Security Plan, Prosedur Komunikasi, Respon Perubahan Tingkat Keamanan (Security Level), Prosedur Penanganan Penyusupan, Prosedur Penanganan Pembajakan, Prosedur Penanganan Penyanderaan, dan Prosedur Respon P3K.

Ditempat terpisah, Danlanal Banjarmasin menyampaikan terima kasih atas sinergi dan kerjasama kepada unsur-unsur yang terlibat, sehingga latihan ini bisa berjalan lancar dan aman. Kegiatan yang bermanfaat ini tidak berhenti sampai disini saja, rencana kedepan tetap kita laksanakan kembali secara berkelanjutan, ungkapnya.

(*)

Berita Terkait

Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat
Diskominfostandi Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Sinergi Wujudkan Informasi Berkualitas
Petugas Kejari Minsel Halangi Wartawan Untuk Peliputan di PN Amurang
Disdik Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Jalin Sinergi untuk Pemberitaan Sejuk dan Edukatif
Resmikan Ekshibisi Tanah Ulayat, Menteri AHY Harap Dapat Satukan Visi Sukseskan Pendaftaran Tanah Ulayat di Indonesia dan ASEAN
Ukir Prestasi, Siswa Angkasa Terima Apresiasi dari Danlanud Husein Sastranegara
Perkuat Sinergi, PWI Bekasi Raya dan RSUD CAM Kota Bekasi Jalin Kerjasama di Bidang Kesehatan
Ketua Komisi IX Felly Runtuwene Gelar Reses di Empat Lokasi Secara Zoom Meeting

Berita Terkait

Sabtu, 7 September 2024 - 16:18 WIB

Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat

Jumat, 6 September 2024 - 12:06 WIB

Diskominfostandi Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Sinergi Wujudkan Informasi Berkualitas

Kamis, 5 September 2024 - 13:27 WIB

Petugas Kejari Minsel Halangi Wartawan Untuk Peliputan di PN Amurang

Kamis, 5 September 2024 - 13:07 WIB

Disdik Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Jalin Sinergi untuk Pemberitaan Sejuk dan Edukatif

Kamis, 5 September 2024 - 09:09 WIB

Resmikan Ekshibisi Tanah Ulayat, Menteri AHY Harap Dapat Satukan Visi Sukseskan Pendaftaran Tanah Ulayat di Indonesia dan ASEAN

Berita Terbaru