Baru Dua Hari Buka, Wahana Rumah Hantu Pasar Malam di Bitung Amurang Makan Korban Pencabulan Anak

- Jurnalis

Senin, 5 Agustus 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wahana Rumah Hantu di Pasar Malam yang berlokasi di Kelurahan Bitung Amurang Minahasa Selatan

Wahana Rumah Hantu di Pasar Malam yang berlokasi di Kelurahan Bitung Amurang Minahasa Selatan

MINSEL, TelusurNews,- Baru dua hari buka wahana Rumah Hantu di Pasar Malam yang berlokasi di Kelurahan Bitung Kecamatan Amurang, Kabupaten Minahasa Selatan berujung petaka pencabulan anak di bawah umur yang dilakukan di dalam wahana tersebut.

Akibat lemahnya keamanan di Pasar Malam tersebut, Bunga (nama disamarkan), (15), seorang gadis belia siswa kelas 3 di salah satu SMP di Kota Amurang mengalami pelecehan tubuh saat memasuki wahana Rumah Hantu di Pasar Malam tersebut, pada Minggu (04/08) malam.

Bunga yang kala itu bersama temannya ingin menikmati hari libur akhir pekan, mendatangi Pasar Malam untuk bersenang-senang. Tatkala mereka memasuki wahana Rumah Hantu, Bunga diduga mengalami pencabulan oleh oknum yang tidak diketahui, dengan cara meremas ‘dada’ Bunga dengan kerasnya.

Baca Juga :  Ketua Umum IMI Bamsoet Apresiasi Drifter Indonesia Juarai NDS Lite Round 3 di Malaysia

Bunga sontak kaget, kebingungan, marah dan merasa dilecehkan, kemudian menceritakan perlakuan tersebut yang dialaminya kepada orang tuanya.

Sontak orang tua Bunga pun marah dan keberatan karena anak mereka dilecehkan di dalam wahana Pasar Malam itu.

“Orang tua mana yang mengetahui anaknya dilecehkan dan tidak akan marah, untuk itu kami keberatan atas perlakuan pencabulan yang dialami anak kami yang masih kecil, itu seharusnya menjadi tanggung jawab penyelenggara Pasar Malam,” ujar Meylan orang tua Bunga, kesal, (05/08).

Meylan berharap penanggung jawab Pasar Malam dapat bertanggung jawab atas kejadian tersebut.

Baca Juga :  Pemkot Bekasi Ucapkan Selamat Ulang Tahun ke-7 untuk SMSI: Kemitraan yang Terjalin dan Terjaga

Namun hingga berita ini tayang, belum ada tanggapan dari pihak penanggung jawab Pasar Malam. Bahkan ketika awak media berkunjung ke lokasi tersebut untuk konfirmasi terkait kejadian tersebut, para kru saling lempar tanggung jawab dan menghindar. Penanggung jawab pun tidak nampak batang hidungnya saat dicari wartawan.

Dengan kejadian ini, diharapkan pihak terkait dapat mengusut tuntas dugaan pencabulan yang terjadi di dalam wahana Rumah Hantu di Amurang tersebut. Bahkan bila perlu dapat menutup sementara wahana Pasar Malam tersebut karena dianggap tidak aman dan untuk mengantisipasi kejadian serupa terjadi. (toar)

Penulis : Toar Lengkong

Editor : Toar Lengkong

Berita Terkait

Terima Sertipikat dari Menteri AHY, Masyarakat Hukum Adat di Kapuas Hulu: Ini Penting bagi Keberlangsungan Kami
Berbagai Bukti dan Saksi Telah Dihadirkan Di Persidangan Kasus Investasi Arisan Bodong PN Amurang, Korban Harap Hakim Pro Justitia
Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat
Diskominfostandi Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Sinergi Wujudkan Informasi Berkualitas
Petugas Kejari Minsel Halangi Wartawan Untuk Peliputan di PN Amurang
Disdik Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Jalin Sinergi untuk Pemberitaan Sejuk dan Edukatif
Resmikan Ekshibisi Tanah Ulayat, Menteri AHY Harap Dapat Satukan Visi Sukseskan Pendaftaran Tanah Ulayat di Indonesia dan ASEAN
Ukir Prestasi, Siswa Angkasa Terima Apresiasi dari Danlanud Husein Sastranegara

Berita Terkait

Minggu, 8 September 2024 - 09:44 WIB

Terima Sertipikat dari Menteri AHY, Masyarakat Hukum Adat di Kapuas Hulu: Ini Penting bagi Keberlangsungan Kami

Minggu, 8 September 2024 - 07:50 WIB

Berbagai Bukti dan Saksi Telah Dihadirkan Di Persidangan Kasus Investasi Arisan Bodong PN Amurang, Korban Harap Hakim Pro Justitia

Sabtu, 7 September 2024 - 16:18 WIB

Buka Pertemuan Puncak Internasional Pertama tentang Tanah Ulayat, Menteri AHY: Kita Lindungi Masyarakat Adat

Jumat, 6 September 2024 - 12:06 WIB

Diskominfostandi Kota Bekasi dan PWI Bekasi Raya Sinergi Wujudkan Informasi Berkualitas

Kamis, 5 September 2024 - 13:27 WIB

Petugas Kejari Minsel Halangi Wartawan Untuk Peliputan di PN Amurang

Berita Terbaru