Danramil 1302-03/Kakas Hadiri Rakor Kecamatan

- Jurnalis

Selasa, 12 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kegiatan Rakor Kecamatan Kakas Minahasa

Kegiatan Rakor Kecamatan Kakas Minahasa

MINAHASA, TelusurNews – Letnan Dua ( Letda ) Infanteri Janje M Wulur selaku Komandan Komando Rayon Militer ( Danramil ) 1302-03/Kakas menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Tingkat (Rakor) Kecamatan yang bertempat di Desa Paslaten, Kecamatan Kakas, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara, pada Selasa (12/10/2021).

Dalam sambutannya, Danramil 1302-03/Kakas Letda Inf Janje M Wulur mengajak semua elemen untuk menjaga kerjasama lintas lembaga negara.

“Dalam kegiatan ini kami mengajak kepada semua elemen dan stakeholder yang ada untuk selalu memelihara kerjasama yang sudah lama kita jalin dengan baik, tetap saling komunikasi dan koordinasi di setiap hal yang terjadi di wilayah guna menemukan solusi yang terbaik,” katanya.

Baca Juga :  Politisi Senior: Junaedi Ideal Jadi Pejabat (Pj) Walikota Bekasi

Danramil kemudian menghimbau untuk tetap menjaga protokol kesehatan (prokes), “Pandemi Covid -19 belum sepenuhnya berlalu, kami menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk tidak mengendorkan disiplin dalam menerapkan 5M dan Prokes covid-19,” ujarnya.

Danramil mengapresiasi dukungan yang diberikan semua pihak sehingga seluruh kegiatan di masa pandemi dapat berjalan dengan baik.

“Untuk itu Kami khususnya Koramil -03/Kakas mengucapkan terimakasih dan apresiasi yang setiggi-tingginya atas dukungan yang diberikan yang tentunya dukungan itu mempunyai tujuan yang sama yaitu dalam rangka mensukseskan pemerintah menuju masyarakat yang sehat, aman dan sejahtera,” pungkas Letda Janje.

Baca Juga :  Pasiter Kodim 1302/Minahasa Hadiri Apel Gabungan Kesiapan Penanggulangan Bencana Alam di Mitra

Rakor dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ditetapkan.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Kakas Vecky Rombot Sp, Danramil Kakas Letda inf Janje M Wulur beserta Anggota, Kapolsek Kakas Iptu Erly Salangka, Kapuskesmas Kakas dr. Ronny Ingkiriwang, para Hukum Tua se Kecamatan Kakas, Tokoh Agama, Tokoh Adat, serta Tokoh Masyarakat Kecamatan Kakas. (syarel moningka/***)

Berita Terkait

Mahasiswa KKN-T IPB di Nglungger Ubah Limbah Kotoran Hewan dan Rumah Tangga Jadi Pupuk Organik Cair
Dialog Publik Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi Bahas Peran Media dalam Pilkada 2024
Bantu Keluarga yang Meninggal, RW 001 Peduli Serahkan Beras
Swiss-Belinn Cibitung Hadirkan Akomodasi Nyaman dan Akses Mudah Bagi Pengguna Ruas Tol Cibitung-Cilincing
Asda II Buka Sosialisasi Rencana Pembangunan Mass Rapid Transit (MRT) Jalur Timur-Barat Fase 1 Tahap 1 Wilayah Kota Bekasi
Lanud Husein Laksanakan Patroli ke Tempat Hiburan Malam dalam Upaya Tegakan Disiplin Prajurit
Diduga Palsukan Tanda Tangan, Perangkat Desa Polisikan Plt Kumtua Tumpaan Baru
Danlanud Husein Sastranegara: Ayo Cegah Kasus Bullying Dini di Sekolah

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 22:15 WIB

Mahasiswa KKN-T IPB di Nglungger Ubah Limbah Kotoran Hewan dan Rumah Tangga Jadi Pupuk Organik Cair

Jumat, 26 Juli 2024 - 19:38 WIB

Dialog Publik Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi Bahas Peran Media dalam Pilkada 2024

Rabu, 24 Juli 2024 - 22:48 WIB

Bantu Keluarga yang Meninggal, RW 001 Peduli Serahkan Beras

Selasa, 23 Juli 2024 - 08:37 WIB

Swiss-Belinn Cibitung Hadirkan Akomodasi Nyaman dan Akses Mudah Bagi Pengguna Ruas Tol Cibitung-Cilincing

Senin, 22 Juli 2024 - 19:47 WIB

Asda II Buka Sosialisasi Rencana Pembangunan Mass Rapid Transit (MRT) Jalur Timur-Barat Fase 1 Tahap 1 Wilayah Kota Bekasi

Berita Terbaru