Evakuasi Warga, Kapolres Minsel Gerak Cepat Datangi Lokasi Abrasi Pantai Amurang

- Jurnalis

Kamis, 16 Juni 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Personil Polres Minsel di lokasi abrasi pantai Amurang

Personil Polres Minsel di lokasi abrasi pantai Amurang

MINSEL, TelusurNews,- Bencana alam abrasi pantai terjadi di Jalan raya Kawasan Boulevard Kecamatan Amurang, Kabupaten Minsel, pada Rabu siang (15/06/2022).

Ambruknya jembatan di area ikon ‘I Am Amurang’ ini mengakibatkan akses jalan sepanjang kurang lebih 500 meter yang menghubungkan Kelurahan Uwuran Satu dan Kelurahan Bitung, Kecamatan Amurang, terputus.

Selain jembatan dan jalan, terpantau sejumlah bangunan rumah warga, fasilitas publik serta sebagian kios Pasar Amurang rusak parah bahkan ada yang tenggelam.

Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK; bersama para pejabat utama, perwira dan personel piket fungsi langsung mendatangi lokasi bencana alam.

Baca Juga :  PWI Minsel Baksos Pemberian Bantuan Korban Abrasi Pantai Amurang

Menggunakan perahu nelayan, Kapolres Minsel AKBP C. Bambang Harleyanto, SIK; bersama Kajari Minsel Budi Hartono, SH, M.Hum, pejabat BPBD, serta pemerintah Kelurahan dan Kecamatan, memantau langsung kondisi kerusakan di area bencana.

“Tindakan yang segera kami lakukan yaitu memasang police line di lokasi bencana, gatur lantas, membantu proses evakuasi warga, mendirikan tenda darurat sebagai posko pengamanan, bersama unsur Forkopimda Minsel menggelar rapat terbatas kaitan dengan mitigasi atau penanggulangan bencana alam,” ujar Kapolres Minsel.

Baca Juga :  RSUD dr Chasbullah Abdulmajid Kota Bekasi Buka Layanan Vaksinasi Booster

Polres Minsel juga terus menyampaikan himbauan kepada warga agar menjauhi area lokasi bencana guna mencegah terjadinya korban jiwa.

Terpantau hingga saat ini, Kapolres Minsel bersama personel gabungan TNI/Polri, BPBD dan instansi terkait lainnya, masih terus siaga di lokasi bencana.

“Untuk korban bencana alam saat ini masih terus kami lakukan penyelidikan dari unsur intelijen. Kami minta agar warga, khususnya yang berdomisili di seputaran area bencana agar tidak panik berlebihan, tetapi tetap meningkatkan kewaspadaan,” pungkas Kapolres. (Toar Lengkong/HPMS***)

Berita Terkait

Mahasiswa KKN-T IPB di Nglungger Ubah Limbah Kotoran Hewan dan Rumah Tangga Jadi Pupuk Organik Cair
Dialog Publik Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi Bahas Peran Media dalam Pilkada 2024
Irjen Tekankan Satker di Provinsi Jawa Barat untuk Bangun Zona Integritas, Wujudkan Visi Kementerian ATR/BPN Berkelas Dunia
Bantu Keluarga yang Meninggal, RW 001 Peduli Serahkan Beras
Akselerasi Pendaftaran 3,2 Juta Hektare Tanah Ulayat, Menteri AHY: Pemerintah Hadir Menjamin dan Melindungi Hak Atas Tanah Masyarakat Hukum Adat
Kapus dr Arnya Andriani: Sosialisasi dan Pelatihan Pemberian Makanan Tambahan Berbasis Pangan Lokal di Kecamatan Bantar Gebang
Tim Pengacara Andreas Sapta Finady Konferensi Pers Bersama Anak Pasangan Almarhum Opa dan Oma Tomasoa
Kementerian ATR/BPN Terima Aset BMN Hasil Rampasan KPK Senilai Rp4,7 Miliar

Berita Terkait

Jumat, 26 Juli 2024 - 22:15 WIB

Mahasiswa KKN-T IPB di Nglungger Ubah Limbah Kotoran Hewan dan Rumah Tangga Jadi Pupuk Organik Cair

Jumat, 26 Juli 2024 - 19:38 WIB

Dialog Publik Pokja Wartawan Humas Kota Bekasi Bahas Peran Media dalam Pilkada 2024

Kamis, 25 Juli 2024 - 08:08 WIB

Irjen Tekankan Satker di Provinsi Jawa Barat untuk Bangun Zona Integritas, Wujudkan Visi Kementerian ATR/BPN Berkelas Dunia

Rabu, 24 Juli 2024 - 22:48 WIB

Bantu Keluarga yang Meninggal, RW 001 Peduli Serahkan Beras

Rabu, 24 Juli 2024 - 06:10 WIB

Akselerasi Pendaftaran 3,2 Juta Hektare Tanah Ulayat, Menteri AHY: Pemerintah Hadir Menjamin dan Melindungi Hak Atas Tanah Masyarakat Hukum Adat

Berita Terbaru