Curah Hujan Tinggi, Pj. Wali Kota Bekasi Monitoring Gudang Logistik KPU di Bekasi Utara

- Jurnalis

Rabu, 10 Januari 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA BEKASI – Pada Selasa sore (09/01), curah hujan di Kota Bekasi cukup tinggi yang menyebabkan debit air Kali Harapan Jaya meninggi. Guna memastikan Gudang Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bekasi yang berlokasi di Kecamatan Bekasi Utara aman dari genangan air, Pj. Wali Kota Bekasi Gani Muhamad lakukan monitoring langsung ke lokasi pada malam harinya.

Gani Muhamad hadir bersama Ketua KPU Kota Bekasi, Ali Syaifa, Camat Bekasi Utara, Sumpono Brama dan Sekretaris Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (DBMSDA) Idi Susanto dengan mengerahkan Tim Unit Reaksi Cepat (URC) DMBSDA serta 1 (satu) unit kendaraan dengan alat pompa yang mampu menyedot 3000 liter permenit air telah disiapkan di lapangan sebagai bentuk antisipasi.

Baca Juga :  Bupati FDW Berkunjung ke Ditjen Bina Keuangan Daerah, Bahas Dana PEN

“Sejak sore tadi, intensitas hujan di Kota Bekasi sangat deras di waktu yang cukup lama yang menyebabkan air di Kali Harapan jaya meninggi. Sebagai langkah antisipatif, menimbang saat ini para petugas di lingkungan KPU sedang sibuk-sibuknya menyiapkan surat suara Pemilu, maka dari itu saya bersama jajaran lakukan pengecekan langsung kondisi di lapangan, dan Alhamdulillah terpantau aman, namun tetap kami siapkan tim DBMSDA yang siap siaga jika curah hujan kembali meningkat dan debit air bertambah tinggi,” ujar Pj. Wali Kota Bekasi Gani Muhamad di sela-sela monitoringnya.

Langkah antisipatif lainnya untuk mengamankan surat suara Pemilu pun bisa dilakukan dengan menambah jumlah Pallet Kayu sehingga jika ada genangan air tidak mengenai surat secara langsung.

Baca Juga :  Internasional: SMSI Tandatangani Kerja Sama dengan Kedubes Iran

“Saya juga coba berkoordinasi dengan Camat Bekasi Utara supaya bisa membantu KPU dengan menambah jumlah Pallet Kayu untuk menaruh tumpukan surat suara, sehingga dengan jumlah surat suara yang banyak, jumlah Pallet Kayu -nya pun bisa memadai atau bisa meng-cover semuanya, yang mana mampu mencegah secara langsung surat suara terkena air,” tambah Gani Muhamad.

Terakhir, Gani Muhamad menutup, “tentu kami Pemerintah Kota Bekasi berkomitmen untuk membantu dan menjaga kelancaran jalannya Pemilu, termasuk salah satunya adalah bersinergi memastikan segala sarana prasarana logistiknya tetap aman sampai dengan distribusinya nanti ke setiap wilayah,” tegas Gani Muhamad.

(*)

Berita Terkait

LSM INAKOR Laporkan Dugaan Kerugian Negara Penyaluran dan Penggunaan Dana Hibah Pemprov Sulut TA 2018
Pemdes Popontolen Salurkan Bibit Ikan Nila dan Pakan Ketahanan Pangan DD 2024
Terima Sertipikat dari Menteri AHY, Warga Eks Timor Timur Petik Hasil Kesetiaan kepada NKRI Setelah 25 Tahun
Pemilihan Pengurus Baru Punguan Pomparan Tuan Sihuring Simanjuntak Se Jabodetabek 2024-2027: Mengedepankan Silahturahmi
Atlet Kabupaten Bekasi Sumbangkan 47 Medali di Ajang PON XXI Aceh – Sumut
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota Sambut Silaturahmi PWI Bekasi Raya
Bangun Sinergitas, PWI Bekasi Raya Kunjungi Satuan Intelkam Polres Metro Bekasi Kota
Jadi Pembicara pada Konferensi Internasional UNAIR, Menteri AHY Jelaskan Kontribusi Program Reforma Agraria dalam Pembangunan Berkelanjutan

Berita Terkait

Minggu, 15 September 2024 - 14:27 WIB

LSM INAKOR Laporkan Dugaan Kerugian Negara Penyaluran dan Penggunaan Dana Hibah Pemprov Sulut TA 2018

Minggu, 15 September 2024 - 14:07 WIB

Pemdes Popontolen Salurkan Bibit Ikan Nila dan Pakan Ketahanan Pangan DD 2024

Minggu, 15 September 2024 - 11:55 WIB

Terima Sertipikat dari Menteri AHY, Warga Eks Timor Timur Petik Hasil Kesetiaan kepada NKRI Setelah 25 Tahun

Sabtu, 14 September 2024 - 20:10 WIB

Pemilihan Pengurus Baru Punguan Pomparan Tuan Sihuring Simanjuntak Se Jabodetabek 2024-2027: Mengedepankan Silahturahmi

Jumat, 13 September 2024 - 15:18 WIB

Atlet Kabupaten Bekasi Sumbangkan 47 Medali di Ajang PON XXI Aceh – Sumut

Berita Terbaru